Monday, July 8, 2013

Mencerahkan Kulit Wajah Dengan Kurma

Kurma tidak hanya sekedar hidangan buka puasa. Banyak manfaat yang bisa kita ambil dari buah yang mudah dijumpai karena tak mengenal musim ini. Buah-buahan dikenal sebagai sumber utama vitamin, terutama vitamin C dan mineral. Namun kandungan energi atau kalorinya rendah, sebab lemak yang dikandungnya juga rendah. Berbeda halnya dengan kurma. Kandungan lemak pada kurma memang bisa diabaikan. Tapi karbohidratnya yang tinggi membuat buah ini bisa menyediakan energi yang tinggi pula. Malah paling tinggi di antara keluarga besar buah-buahan.
Keunggulan lainnya, kurma mengandung zat gizi penting bagi fungsi tubuh, terutama jantung dan pembuluh darah, yaitu kalium. Fungsi mineral ini membuat denyut jantung makin teratur, mengaktifkan kontraksi otot, serta membantu mengatur tekanan darah.

Ini khasiat lain dari kurma. Kurma ternyata juga mampu membuat kulit segar dan mencegah infeksi kulit. Kandungan vitamin B6 dan protein yang terdapat di dalamnya, sanggup mencegah dermatitis (infeksi kulit) serta membuat warna kulit menjadi cerah, segar, dan tidak pucat.

Body scrub dari buah kurma yang dicampur buah cranberries (buah kecil berwarna merah yang banyak digunakan untuk pembuatan roti, kue, atau selai) dan jus aprikot (buah berbiji benih besar) akan menghasilkan suatu ramuan perawatan kulit yang mengandung vitamin C, vitamin A, vitamin B6, dan protein, yang semuanya berguna untuk membersihkan, melembutkan, dan menjaga kekenyalan kulit Anda.

Cara membuatnya sebagai berikut; ambil 8 buah kurma, ½ ons buah cranberrries beku, ½ cangkir jus aprikot (bisa dibeli di supermarket yang banyak menjual produk impor), dan ½ sendok teh oatmeal (tepung dari gandum). Setelah siap dengan bahan-bahannya, Anda tinggal memasukkan semua bahan ke dalam blender, dan proseslah hingga semua bahan lumat dan menjadi halus. Selanjutnya gunakan bahan-bahan yang sudah menyatu tadi sebagai scrub pada saat mandi.

Caranya, basahi tubuh Anda dengan air hangat, lalu lumurkan dan gosok tubuh Anda dengan campuran kurma dan aprikot tadi. Lakukan dengan lembut dan perlahan-lahan.

Selanjutnya basahi tubuh Anda dengan air hangat, kemudian mandilah seperti biasa dengan air dingin.

No comments:

Post a Comment